Pelepasan KKM UIN Mengabdi Tahap II Tahun 2019

Senin, 8 Juli 2019; Pelepasan peserta KKM UIN Mengabdi Tahap II Tahun 2019 secara resmi dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Jabung Kabupaten Malang oleh Ketua LP2M UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Ibu Dr. Hj. Tutik Hamidah, M. Ag. Kegiatan yang cukup meriah tersebut disambut langsung oleh Camat Jabung Bp. Drs. Hadi Sucipto, MAP, dan para Kepala Desa, serta beberapa anggota Muspika.

Dalam sambutannya, ketua LP2M berharap peserta KKM agar dapat mengimplementasikan kompetensi yang telah dimiliki untuk ikut serta dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat mengacu pada seluruh potensi di lokasi KKM, selain itu senantiasa menjaga nama baik universitas dengan berperilaku baik, serta dapat bersosialisasi di masyarakat secara santun, dengan menjaga etika dan akhlak yang islami.

Sementara itu, Camat Jabung memberikan informasi tentang segala potensi yang dimiliki oleh wilayah Kecamatan Jabung, mulai dari potensi pertanian, peternakan, wisata alam, termasuk Sumber Daya Manusia (SDM). Menurutnya Jabung merupakan daerah penghasil berbagai kudapan, khususnya Keripik Singkong yang selama ini proses pemasarannya dilakukan secara grosir, tanpa kemasan khusus, dan dijual langsung kepada tengkulak. Hadi Sucipto berharap kehadiran mahasiswa KKM mampu menyadarkan dan memberikan edukasi kepada masyarakat untuk dapat mengembangkan usahanya secara langsung mulai dari proses produksi, pengemasan, sampai dengan pemasaran, sehingga keuntungan yang lebih optimal dapat mereka rasakan. Jabung, selain terkenal dengan industri keripik Singkong juga mulai dikenal dengan pertanian kopi. Kopi dari wilayah Desa Taji bahkan sudah mendapatkan penilaian di tingkat provinsi. Di akhir sambutan penerimaan pelepasan KKM, Camat Jabung berharap kehadiran mahasiswa KKM agar dapat membantu proses dokumentasi kependudukan di wilayahnya, khususnya dalam penataan Nomor Induk Kependudukan. [*]

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *