21-01-15. Kegiatan dengan tema Pelatihan Calon Relawan Posdaya Berbasis Masjid Provinsi Jawa Timur ini dimulai tepat pada pukul 09.00 WIB yang dihadiri lagsung oleh Ketua Yayasan Damandiri Jakarta Prof. Haryono Suyono, Bupati Kab. Malang Rendra Kresna, Dirut Bank UMKM Jawa Timur R. Soeroso dan Prof. Dr. Mudjia Raharjo Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Disamping para tokoh tersebut turut hadir di dalam kegiatan ini para SKPD Kab. Malang, para direksi Bank UMKM Jawa Timur, Perguruan tinggi se Jawa Timur, para Ketua LP2M/LPM/P3M Perguruan Tinggi Agama Islam mitra UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, PP Fatayat Jakarta dan PW Provinsi Jawa Timur serta para mahasiswa calon relawan dari berbagai perguruan tinggi mitra posdaya berbasis masjid.
Para peserta dari berbagai penjuru ini pada pagi hari tepat pukul 09.00 WIB telah berkumpul di ruang pertemuan rektorat lantai V UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Terlihat dari beberapa instansi mengenakan seragam masing-masing ada juga yang mengenakan almamater perguruan tinggi dan juga mengenakan pakaian batik resmi. Diruang yang berkapasitas 700 orang inilah para peserta mendapatkan berbagai konsep dan informasi seputar pengembangan posdaya berbasis masjid di Indonesia.
Pada kesempatan ini Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menyampaikan bahwa “pada saat ini umat islam di dunia mencapai 23% penduduk dunia dan sebagian besar dari umat muslim ada di Indonesia. Namun apakah umat muslim ini memberik kontribusi positif di dunia inilah yang saat ini masih menjadi tugas kita bersama. UIN Maulana Malik ibrahim sangat serius dalam membangung citra muslim yang modern, bersih dan bertaqwa kepada Allah SWT. Jika hari ini bapak ibu masuk ke kampus UIN Malang dan merasakan suasana yang damai, tenang dan sejuk maka itu adalah berkat doa para dosen dan mahasiswa yang telah menghafalkan al-quran. Tidak hanya sepuluh duapuluh dikampus ini, namun ada 2000 lebih civitas akademika yang telah menghafalkan al-qur’an. Melalui posdaya berbasis masjid inilah kampus UIN Malang ingin membangun peradaban islam yang mandiri dan berprestasi baik sisi teknologi, budaya, agama bahkan kehidupan akhirat.” Ungkap rektor UIN Malang yang disambut tepuk tangan riuh para peserta.
Bupati Malang yang turut hadir pada kegiatan tersebut menjelaskan bahwa posdaya masjid merupakan salah satu tonggak pemberdayaan masyarakat di Kabupaten Malang. Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa “kami bersama dengan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang siap untuk melanjutkan dan memandirikan masyarakat melalui masjid”. Kami atas nama pemerintah kabupaten menyampaikan terimakasih kepada Prof. Haryono Suyono yang telah mendampingi pemberdayaan masyarakat di Kabupaten Malang, selanjutnya kami berharap program ini dapat berlanjut sehingga terwujudlah masyarakat yang mandiri dan sejahtera.
Pada sesi selanjutnya Prof. Haryono Suyono sebagai ketua Yayasan Damandiri Jakarta menyampaikan bahwa keberhasilan program KB pada tahun sebelumnya merupakan modal yang sangat penting bagi pembangunan Indonesia. Pada tahun ini indonesia memasuki era bonus demografi, hal ini berlangsung dalam periode tertentu dan terjadi karena tingkat fertilitas menurun dan pertumbuhan penduduk usia produktif meningkat sedangkan penduduk usia 15 tahun rendah dan jumlah penduduk diatas usia 60-65 tahun belum tinggi. Kesempatan ini harus ditangkap dan di tangani dengan baik, jika tidak maka justeru yang terjadi adalah kemunduran pembangunan. Posdaya adalah program pembangunan yang berkelanjutan dan berbasis potensi lokal, bersama posdaya kita akan mengentaskan kemiskinan dengan roadmap yang jelas. Ungkap haryono yang disambut dnegan tepuk tangan para peserta forum.Kegiatan pembukaan ini kemudian diakhiri dengan doa yang dipimpin KH. Imam Sibawaih ketua DMI Kabupaten Malang yang kemudian para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai dengan klasifikasi kelas yakni DMI, calon relawan dan pengurus LP2M/LPM/P3M perguruan tinggi mitra posdaya masjid Jawa Timur. Semoga bersama posdaya berbasis masjid masyarakat akan semakin mandiri dan berdaya lebih khususnya umat muslim di indonesia. Amin…