Pusat Studi Moderasi Agama dan Sosial Budaya

Pusat Studi Moderasi Beragama dan Sosial Budaya (PSMBSB) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang difokuskan untuk mempromosikan moderasi beragama (religious moderation) dan peaceful coexistence melalui riset ilmiah, pelatihan dan workshop. Pusat studi ini hendak berkontribusi dalam rekonstruksi masyarakat yang dibangun di atas moderasi beragama, keterbukaan kooperatif (cooperative openness) dan keadilan (justice) dengan fondasi pengetahuan yang membahas problem dan isu sosio-kultural seperti demokrasi dan ekonomi, hak asasi manusia, status perempuan dan keluarga, masalah lingkungan, tantangan perang dan perdamaian, kekerasan dan terorisme, keterbelakangan, dan korupsi. Pusat studi–yang sebelumnya merupakan Pusat Studi Sosial Budaya (PSSB)– berdiri berdasarkan Peraturan Menteri Agama Nomor 8 Tahun 2013 tentang Organisasi dan Tata Kerja UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dan mempunyai tugas pokok melaksanakan studi sosial budaya dan moderasi beragama serta mendukung pelaksanaan tugas pokok LP2M dalam menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Visi

Menjadi pusat studi yang profesional dan handal dalam mengembangkan studi moderasi agama dan sosial budaya serta turut serta berkontribusi dalam membangun masyarakat yang madani, moderat, dan unggul.

Misi

  1. Menciptakan atmosfir yang mendukung pelaksanaan penelitian moderasi beragama dan sosial budaya melalui penyediaan prasarana dan sarana, dana, sistem, dan sumberdaya manusia;
  2. Mewujudkan kohesivitas penelitian di tingkat universitas, khususnya dalam pencapaian prioritas program moderasi beragama, integrasi ilmu pengetahuan, budaya keindonesiaan & keislaman;
  3. Pengembangan penelitian inventif, aplikatif, kolaboratif, dan multidisiplin dalam bidang moderasi beragama dan sosial budaya ;
  4. Berkontribusi pada pembangunan masyarakat madani berdasarkan moderasi (moderation), keterbukaan (openness), kerjasama (cooperation), keadilan (fairness) , kasih sayang (mercy) , dan perdamaian (peace) melalui interaksi positif antar peradaban dan budaya yang difasilitasi melalui dialog antar agama dan budaya.

Tujuan

  1. Peningkatan koordinasi dan kerjasama serta interaksi sinergis fakultas dalam kegiatan penelitian moderasi beragama dan sosial dan budaya;
  2. Peningkatan kualitas dan kuantitas sumberdaya manusia yang berkemampuan melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat secara profesional dan handal;
  3. Peningkatan penelitian di bidang moderasi beragama dan sosial dan budaya yang unggul dalam rangka mencapai pengakuan nasional, regional, dan internasional.
  4. Pengembangan penelitian inventif, aplikatif, kolaboratif dan multi disiplin sosial dan budaya untuk mendukung kemandirian Universitas dengan memperhatikan prinsip: a) Penelitiaan sebagai bagian integral dari proses pembelajaran; b) Menjadi daya tarik bagi stakeholder untuk melakukan kerjasama penelitian; c) Meningkatkan citra universitas melalui produk penelitian yang bermutu dan relevan dengan kebutuhan dan problem solving masyarakat luas; d) Menghasilkan produk penelitian dari sumber penghasil dana bagi universitas.
  5. Peningkatan kerjasama dan kemitraan dengan berbagai instansi dalam penguasaan, pemanfaatan hasil penelitian, dan pengembangan ilmu pengetahuan di bidang moderasi beragama dan sosial budaya untuk pengabdian kepada masyarakat.

Orientasi Program

Orientasi Program Bidang Penelitian dan publikasi ilmiah
  • Membangun database untuk memberikan informasi bagi peneliti dan penulis, dan memberikan konsultasi akademis kepada para sarjana yang tertarik dengan moderasi beragama dan isu-isu sosial-kultural.
  • Menciptakan lingkungan penelitian yang produktif, menyebarkan publikasi hasil penelitian Pusat Studi melalui Internet dalam berbagai bahasa (Indonesia, Inggris dan Arab) agar dapat diakses oleh pembaca dan peneliti yang tertarik.
  • Melatih para sarjana di bidang studi Islam, dan menyebarkan prinsip-prinsip moderasi dan pembaharuan di kalangan Muslim di seluruh dunia untuk memerangi ideologi fanatik dan ekstrimis (fanatical and extremist ideologies).
  • Mengadakan training pelatihan moderasi beragama bagi instansi pemerintah, sekolah, organisasi masyarakat dan lainnya.
  • Memangun perpustakaan khusus tentang pemikiran Islam moderat. Pengembangan kerjasama dan kemitraan dengan pihak lain dan partisipasi dalam forum jaringan penelitian (research network).
  • Menghasilkan berbagai publikasi, termasuk diantaranya buku, jurnal akademis tentang pemikiran Islam moderat, dan tentang pelopor pemikiran moderat Islam, penerjemahan dari karya terpilih (selected and distinguished works), Kuliah umum (public lectures), meja bundar (roundtables), dan konferensi
  • Mengadak lokakarya tentang aplikasi yang variatif dari pemikiran Islam moderat(Islamic moderate thought)
Orientasi Program Bidang Pengabdian
  • Berkontribusi untuk membangun masyarakat madani berdasarkan prinsip-prinsip moderasi beragama (religious moderation) keterbukaan (openness), kerjasama (cooperation), keadilan (fairness) , belas kasihan (mercy) , dan perdamaian (peace) melalui interaksi positif antar peradaban dan budaya yang difasilitasi oleh dialog antar agama dan budaya.
  • Berkontribusi pada pembangunan masyarakat dengan memberikan konsultasi tentang masalah agama dan budaya yang menjadi perhatian masyarakat Muslim.
  • Mengadakan training pelatihan moderasi beragama bagi organisasi agama, organisasi masyarakat, dan kelompok-kelompok dalam masyarakat secara luas.
Orientasi Program Bidang lainnya
  • Membekali masyarakat yang berpartisipasi dalam dialog antaragama (interfaith dialogue) secara lokal dan internasional dengan teknik kerja sama yang bermanfaat dan efektif ( fruitful and effective cooperation).

Tugas

  • Pusat studi moderasi agama dan sosial budaya mempunyai tugas melaksanakan studi melaksanakan studi moderasi agama dan sosial budaya.

Fungsi

  • Melaksanakan kegiatan kajian keilmuan, pendidikan dan pelatihan dibidang moderasi beragama dan sosial budaya;
  • Melaksanakan publikasi ilmiah melalui media online dan jurnal ilmiah dibidang moderasi beragama dan sosial budaya;
  • Penulisan buku buku moderasi dan ensiklopedia religious moderatism; dan
  • Melaksanakan dan berkontribusi dalam kegiatan penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat dibidang moderasi beragama dan sosial budaya.